Senin, 05 April 2010

Mobil Alat Berat Perusahaan Sawit Merusak Jalan

0 komentar
Sepanjang 1 Km di Desa Anyar
MUARA LAKITAN–Masyarakat Desa Anyar, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas (Mura), mempermasalahkan mobil alat berat PT Bina Sains dan PT Lonsum diduga merusak jalan desa sepanjang 1 km. Dampaknya warga kesulitan untuk keluar masuk desa.

“Kerusakan jalan desa disebabkan kendaraan alat berat PT Bina Sains dan PT Lonsum, yang sering melintasi jalan tersebut,” kata Kepala Desa Anyar, Bahunir kepada koran ini, Sabtu (3/4).

Dilanjutkan Bahunir, dua investor perkebunan itu selama ini enggan memperbaiki jalan tersebut tetapi belum lama ini PT Bina Saint mulai menimbun kubangan di jalan tersebut. Namun saat ini jalan itu kembali mengalami kerusakan.

“Jalan itu akan lumpuh total jika hari hujan,” kata Bahunir seraya menambahkan selama ini kontribusi kedua perusahaan tersebut bagi Desa Anyar sudah ada. Tapi dia tidak bisa berbuat apa-apa selain mengharapkan pemerintah daerah menindaklanjuti persoalan tersebut.

“Kami hanya mengharapkan jalan itu dapat diperbaiki sehingga mudah dilewati warga,” jelas Bahunir sembari mengatakan akibat jalan rusak menyebabkan sembako menjadi mahal dan masyarakat kesulitan keluar dari desa.


Sementara itu, Roni, warga Desa Ayar menyayangkan tidak ada kontribusi dari kedua perusahaan itu hingga menimbulkan keresahan bagi masyarakat karena merusak jalan desa mereka.

“Kami warga Desa Anyar minta dua perusahaan perkebunan tersebut memperhatikan jalan desa dan segera memperbaikinya,” kata Roni.(11)

0 komentar:

Posting Komentar