Senin, 29 Maret 2010

Jalan ke Mardiharjo Tak Diselesaikan Pelaksana

0 komentar

TIDAK SELESAI: Jalan Kelurahan O Mangunharjo dikeluhkan warga karena tidak selesai dikerjakan pelaksana





Dipersoalkan Masyarakat
PURWODADI–Sejumlah warga RT 01 Kelurahan O Mangunharjo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Musi Rawas (Mura), mengeluhkan jalan desa menghubungkan ke Desa PI Mardiharjo dikerjakan tidak selesai. Akibatnya, hingga saat ini jalan lingkungan itu masih berupa jalan tanah dan belum ditingkatkan.

“Jalan di RT 01 mendapatkan pembangunan pada 2009 lalu tetapi jalan itu hanya dikerjakan sebagian saja. Sementara 1 km hingga batas Desa PI Mardiharjo tidak dikerjakan pelaksana,” kata Febri, warga O Mangunharjo pada koran ini, Sabtu (27/3).

Dilanjutkan Febri, jalan penghubung desa tersebut merupakan akses utama warga PI serta masyarakat lainnya disamping jalan itu memang merupakan jalan usaha tani. Sehingga jalan tersebut dijadikan jalan pintas menuju Kecamatan Tugumulyo.

“Warga di sini minta pemerintah segera membangun jalan desa karena dananya sudah dianggarkan. Sebab kondisi jalan itu pada saat musim penghujan sulit dilalui,” tambah Febri.

Di lain tempat, Jiman (40) mengatakan, ia pernah bertanya tidak sampainya pengerjaan jalan desa kepada kelurahan. Namun menurut penjelasan lurah tidak dilanjutkannya jalan tersebut karena kontraktor tidak mempunyai akses untuk mengangkut material bangunan.


“Buruknya jalan desa ini menyebabkan kami terisolir dan sulit meningkatkan perekonomian di sini,” ucap Jiman.(11)

0 komentar:

Posting Komentar