STL ULU TERAWAS–Masyarakat Desa Sukakarya, Kecamatan STL Ulu Terawas, Kabupaten Musi Rawas (Mura) mengeluhkan tanggul irigasi air deras sudah rusak parah. Pasalnya, apabila tak juga diperbaiki bisa mengakibatkan banjir hingga memerlukan perbaikan dari dinas instansi terkait.
Salah seorang warga Sukakarya, Wasito kepada wartawan koran ini, Rabu (24/3) mengatakan, kalau musim hujan air sungai Deras meluap dan membanjiri Desa Sukakarya serta areal sawah petani. “Sehingga ketika mau panen kalau hujan turun membuat sawah menjadi terendam. Serta membuat panen kami menjadi gagal,” kata Wasito.
Ia menambahkan, penyebabnya memang tanggul irigasi air deras sudah dalam kondisi rusak hingga saat hujan air membanjiri perkampungan dan sawah. “Apalagi musim hujan saat ini sering sekali sawah kami kebanjiran,” papar Wasito.
Terpisah, Kades Sukakarya, Suyoto menyatakan tanggul irigasi air deras memang perlu diperbaiki. Sebab kondisi fisik bangunan sudah banyak yang rusak. Ditambah lagi saat datang hujan selalu membanjiri perkampungan.
“Kondisi seperti ini sudah terjadi sejak 2004 lalu sehingga setiap tahun kalau hujan turun, desa berikut persawahan Sukakarya kebanjiran. Persoalan ini sudah kami laporkan ke Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Mura, tapi sampai sekarang belum ada realisasinya,” jelas Suyoto berharap ada perhatian dari pemerintah mengenai masalah dialami para petani. Sebab, Desa Sukakarya merupakan desa wisata yang dekat dengan Bukit Cogong. Serta menjadi tempat bumi perkemahan Pramuka.(14)
Kamis, 25 Maret 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar